Perkembangan zaman semakin maju, teknologi sekarang pun sudah tak diragukan lagi kecanggihannya. tapi apakah manusia nya juga bisa ikut maju dan berkembang mengikuti kemajuan zaman?
Saya pernah membaca sebuah artikel, bahwa suatu saat nanti keberadaan manusia akan digantikan oleh robot. kemungkinan ini akan menekan biaya yang dikeluarkan untuk menggaji pegawai sedangkan untuk robot hanya mengeluarkan biaya perawatan yang tidak terlalu tinggi nilainya.
Lihat saja negara Jepang, teknologi nya canggih bahkan negara ini menjadi contoh negara negara berkembang dalam segala bidang. Teknologi pertanian nya maju pesat. dalam sebuah video saya pernah melihat, mereka hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja untuk memotong padi lalu menggilingnya sedangkan di Indonesia masih butuh waktu dan tenaga yang banyak sehingga hal ini akan mempengaruhi biaya produksi dan harga jual nantinya.
Kita tak perlu pesimis apalagi minder melihat kemajuan negara lain yang begitu pesat. Ada beberapa faktor yang bisa kita ubah dan maksimalkan agar setidaknya kita bisa sejajar atau bahkan melebihi mereka.
Anak muda kuncinya, atau biasa di sebut pemuda. Pak Soekarno pernah berkata " Beri aku 1000 orang tua niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya, beri aku 10 pemuda niscaya akan kuguncangkan dunia". kalimat tersebut sangat membakar semangat orang yang mendengarnya.
Pemuda kunci peradaban, pemuda kunci perubahan. Bagaimana caranya para pemuda lahir menjadi generasi emas?
Menurut pendapat saya ada beberapa sifat para pemuda sebagai di zaman millenial ini diantaranya :
1. Cepat mengikuti perkembangan berbagai bidang
2. Rasa ingin tahu Yang tinggi
3. Kuat bersama komunitas
4. Rasa ingin membantu orang lain yang tinggi
5. Jiwa petualang
Untuk memaksimalkan sifat tersebut, maka harus di dukung oleh beberapa karakter berikut ini :
1. Mengetahui jati diri, kemampuan diri serta kelebihan yang dimiliki
2. Menanamkan sifat jujur dan amanah
3.Menanamkan karakter jiwa kepemimpinan yang baik
4. Memiliki kecerdasan emosional yang baik
5. Mampu bersosialisasi dengan baik dan memiliki rasa empati terhadap lingkungan sekitar .
Membangun generasi emas memang tidak mudah, perlu proses yang panjang dan di dukung oleh lingkungan yang baik. Karakter pemuda yang cenderung ingin mengambil sikap sendiri harus di dampingi oleh para mentor yang mengetahui pribadi pribadi pemuda tersebut.
Para mentor bisa meliputi orang tua, saudara, maupun publik figur. Mereka ini harus bisa menjadi role model yang baik bagi para pemuda, agar nantinya para pemuda ini menggantikan para senior nya di bidang mereka masing masing dengan memiliki sifat dan karakteristik generasi emas. Generasi emas yaitu generasi yang dengan hadirnya dia mampu menjadi solusi dan manfaat bagi permasalahan yang dihadapi di lingkungan sekitarnya.
Generasi emas tak ingin jika hanya dia saja yang maju atau sukses, dia akan berusaha membantu orang lain agar sama seperti dirinya. Dia memiliki sikap bijak dalam mengambil sebuah tindakan, pengelolaan emosi yang baik dan sikap baik lainnya akan mengantarkan para pemuda menjadi generasi emas yang akan dimiliki oleh bangsa ini.
Para pemuda,
Mulailah berubah, mulailah berbenah.
Bangsa ini butuh kalian.
Untuk bisa membangun negara ini menjadi lebih baik lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar